TENANG ITU SOLUSI

Oleh: Ardiansyah

Teman, sebetulnya saat Allah minta kita untuk beribadah itu ingin memudahkan hidup kita dan membuat hati kita lebih tenang. Oleh karena itu, saat kita di minta untuk berdzikir atau dzikirullah, itu adalah puncak gambaran paling pentingnya kata Allah. Dimana saat kita melakukan dzikir hati kita akan menjadi tenang. Sebagaimana Al-Quran surah Ar- Ra’d ayat ke 28:

اَلَا بِذِكْرِ اللّٰهِ تَطْمَىِٕنُّ الْقُلُوْبُۗ

Artinya:  “Ingatlah, bahwa hanya dengan mengingat Allah hati akan selalu tenteram.”

Berdasarkan ayat diatas dzikit itu memiliki manfaat menjadikan hati selalu tenang, dan ketenangan itu sesuatu hal yang penting. Kaya tapi gelisah atau miskin tapi tenang pilih mana?. Tentunya hal yang terpenting adalah ketenangan. Tenang itu solusi, tenang itu kedamaian dan tenang itu ketentraman. Kata Allah, saya minta kamu berdzikir agar supaya tenang. Ternyata lebih dari itu, shalat ketika di gali lagi lebih dalam dalam Al-Qur’an juga merupakan dzikir. Hal ini terdapat dalam Al-Qur’an surah Taha ayat ke 14:

اِنَّنِيْٓ اَنَا اللّٰهُ لَآ اِلٰهَ اِلَّآ اَنَا۠ فَاعْبُدْنِيْۙ وَاَقِمِ الصَّلٰوةَ لِذِكْرِيْ

Artinya : “Sesungguhnya Aku adalah Allah, tidak ada tuhan selain Aku. Maka, sembahlah Aku dan tegakkanlah salat untuk mengingat-Ku.”

Selain shalat, membaca Al-Quran juga termasuk dalam amal shaleh berdzikir. Sebagaimana tertulis dalam Al-Quran surah Al-Hijr ayat 9:

اِنَّا نَحۡنُ نَزَّلۡنَا الذِّكۡرَ وَاِنَّا لَهٗ لَحٰـفِظُوۡنَ

Artinya: “Sesungguhnya Kami-lah yang menurunkan Al Quran, dan sesungguhnya Kami benar-benar memeliharanya.”

Berdasarkan ayat diatas, makna menurunkan Al-Quran adalah sebagai dzikir. Jadi kalau kita sedang baca Al-Qur’an sama saja kita sedang berdzikir. Oleh karena itu ketika anda baca Al-Qur’an akan lebih tenang hati anda. Semoga hati kita selalu diberi ketenangan oleh Allah SWT. Aamiin.

Tebarkan Kebaikan